Selamat datang mahasiswa baru di Bangkok, selamat bergabung di PERMITHA. Apapun alasan anda memilih studi di Thailand, pilihan anda sangatlah tepat. Thailand adalah Negara kerajaan yang terkenal dengan smiley face nya. Budaya asianya yang sangat kental juga memungkinkan kita untuk hanya sebentar saja beradaptasi di negeri gajah putih ini. Terutama bagi anda yang tinggal di Bangkok, this city is as similar as Jakarta, walaupun tingkat kemacetan dan kriminalitasnya berada beberapa level dibawah Jakarta. Terlebih lagi, penduduk Thailand sangat menghormati foreigner seperti kita.
Tentang Thailand
Kerajaan Thailand berada di jantung asia tenggara, juga sebagai pintu gerbang menuju
Indochina, Myanmar dan China Selatan. Secara geografis, thailand dapat dibagi menjadi empat region: Thailand utara yang didominasi oleh perbukitan dan hutan, Thailand tengah yang merupakan pusat pertanian, Thailand timur laut yang berupa dataran perkebunan serta daerah pantai dan pulau-pulau tropis yang terbentang di sepanjang Thailand selatan. Secara geopolitis, Thailand terdiri dari 76 provinsi. Dan Bangkok adalah ibukotanya, sekaligus sebagai pusat kegiatan politik, perdagangan, industri dan budaya. Kerajaan Thailand saat ini dipimpin oleh His Majesty King Bhumibol Adulyadej, atau King Rama IX, yang bertanggung jawab atas Negara, Angkatan bersenjata, serta kerukunan umat seluruh agama di Thailand. Seperti Indonesia, Thailand juga memiliki beragam budaya dan tradisi, yang sering menjadi tujuan turis mancanegara.
Negara tetangga:
1. Myanmar – barat dan utara,
2. Laos P.D.R. – utara dan timur laut,
3. Cambodia – tenggara
4. Malaysia – selatan.
Luas : 513,115 km2
Penduduk
Populasi Thailand berkisar 62 juta orang dengan komposisi etnis Thai (80%), China (10%), Malay (3%), dan sisanya adalah minoritas (Mons, Khmers, dan pedalaman) Sekitar 7 juta penduduknya bertempat tinggal di Bangkok.
Komposisi agamanya adalah Budha (95%), muslim (4%), dan lain-lain (1%)
Bahasa
Bahasa tulis dan lisan yang digunakan secara umum adalah Thai, namun Bahasa Inggris juga banyak dipakai terutama di kota-kota besar dan daerah perdagangan.
Iklim
Iklim di Thailand yang tropis tak jauh berbeda dengan Indonesia. Disini terdapat musim panas dan kering dari bulan Februari hingga Mei (rata-rata temperatur 34 derajat Celsius dan kelembapan 75%); musim hujan diselingi sinaran mentari berkisar antara bulan Juni hingga Oktober (rata-rata temperatur 29 derajat Celsius dan kelembapan 87%); serta musim dingin sejak November hingga Januari (rata-rata temperatur 32 hingga dibawah 20 derajat Celsius dan kelembapan rendah). Temperatur terendah terjadinya di malam hari di daerah utara dan timur laut. Temperatur di daerah selatan berkisar 280 C sepanjang tahun.
Telekomunikasi
Seluruh nomor telepon lokal dan SLJJ dalam negeri memiliki 9 digit. Nomor kode internasional untuk Thailand adalah +66, yang dapat digantikan dengan 0 jika menelepon dari dalam negeri Thailand sendiri. Untuk menelepon internasional dari Thailand, tekan tombol 001+kode negara+kode area+nomor telepon. Ada tarif special, yakni semi domestik jika menelepon ke Negara Laos dan Malaysia. Cara menelepon ke Laos : 007+856+kode area+nomor telepon
Sedangkan ke Malaysia, 09+06+ kode area+nomor telepon
Untuk menelepon ke daerah yang spesifik di dalam negeri Thailand, harus menambahkan kode area sesuai dengan daerah yang dituju setelah 0. Kode area untuk provinsi-provinsi di Thailand adalah sebagai berikut :
|
Sedangkan untuk telepon seluler, nomor yang harus ditambahkan adalah 09 atau 01
Jika memerlukan keterangan lebih lanjut dapat menghubungi 1133 (local) atau 100 (internasional)
salam,
PERMITHA